Bank BTN Jaling Kerjasama Dengan Pemkab Sumedang

Bank BTN

IBER.online – Bank BTN merupakan perbankan BUMN dan satau satu dari 4 BUMN di Indonesia yang fokus pada sektor perumahan. Bahkan di Kabupaten Sumedang sudah lebih dari 40 pengembang dan lebih dari 500 masyarakat mendapat fasilitas perumahan setiap tahunnya.

Hal tersebut diungkapkan Bagus Hendri Setiawan selaku Pimpinan Cabang Bank BTN KC Bandung Timur ketika audensi dengan Bupati Sumedang Dr. H. Dony Ahmad Munir, ST., MM pada Selasa, (02/03/2021) di Gedung Negara Kabupaten Sumedang.

Banner Iklan bjb

“Kami ucapkan terimakasih atas perkenan waktu yang diberikan, disamping itu, maksud dan tujuan kunjungan ini dalam rangka kerjasama antara Bank BTN dengan Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang”. Ujar Hendri.

Menurut Hendri, di Kabupaten Sumedang khususnya, sudah bekerjasama lebih ari 40 pengembang, dengan kontribusi sekitar 500 masyarakat mendapat fasilitas perumahan setiap tahunnya. Hal ini sejalan dengan yang disampaikan oleh Menteri Keuangan dan Menteri PUPR, bahwa sektor perumahan ini sangat penting, salah satu sektor penggerak perekonomian.

“Kami ingin melakukan kerjasama lebih luas lagi dengan Pemkab Sumedang, salah satunya dengan pengelolaan keuangan Pemkab ataupun dengan membuat perjanjian kerjasama dapat memberikan fasilitas perumahan untuk ASN,” tambahnya.

Bupati Sumedang Dr. H. Dony Ahmad Munir, ST., MM menyambut baik dan menyampaikan terimakasih atas perhatian dan bantuan BTN selama ini dalam membangun mengembangkan perumahan di Sumedang.

“Saat ini, banyak sekali potensi di Sumedang terlebih dengan pembangunan 6 exit tol Cisumdawu. Ketika akses semakin mudah, tentunya akan tumbuh berbagai fasilitas termasuk perumahan. Saya berharap, hal ini dapat membantu menggerakan perekonomian dan seluruh masyarakat Sumedang memiliki rumah dan mengambil tenaga kerja dari DTKS” ungkapnya.