SUMEDANG, IBER.online – Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 110 Kodim 0610 Sumedang melakukan pengobatan gratis bagi warga Dusun Sangkup Desa Kertamukti Kecamatan Tanjungmedar Kabupaten Sumedang, Jumat (26/3/21).
Pelda Iwan Hermawan Tim Medis Satgas TMMD Reguler ke-110 Kodim 0610 Sumedang dan dibantu dari Polkes 03.10.10 Sumedang, yang juga turut melaksanakan tugas dan perannya di bidang kesehatan.
“Kegiatan ini merupakan sebagai bentuk kepedulian TNI kepada Warga masyarakat dalam bidang kesehatan melalui program TMMD”. Ujar Iwan
Kata Iwan, dengan dilakukannya pemeriksaan kesehatan dan pengobatan gratis, diharapkan tingkat kesehatan masyarakat di lokasi TMMD dan sekitarnya ikut terbangun.
“Tak hanya pembangunan di bidang fisik saja, tapi kesehatan masyarakatpun turut kita bangun”. ungkap pelda Iwan.